Kini zaman sudah berubah, bukan lagi mengumbar janji, tapi menebar bukti. Saya juga akan coba merubah hidup saya dengan kaki saya, mencoba meraih impian yang memang saya impikan. Membahagiakan orang tua, itulah mimpi saya sejak saat kecil, sampai saat ini mimpi saya tidak pernah berubah. Tapi sudut pandang yang merubahnya, bagaiman saya berpikir kalau suatu kebahagiaan itu adalah sebuah materi ataupun kesuksesan duniawi. Ternyata sudut pandang orang tua saya tidak pernah berubah, mereka tetap inginkan saya menjadi anak yang saleh dan berbakti pada orang tua. Untuk itulah saya pun mengikuti dan coba merubah kembali pola pikir saya yang selama ini cukup membingungkan.
Kini yang utama bagi orang tua saya adalah sebuah gelar sarjana, yang artinya saya harus cepat lulus kuliah, mau tidak mau dan saya pun mau, saya harus lulus, saya bisa dan saya yakin mampu. Hal yang pertama yang saya lakukan adalah kuliah, kuliah dan kuliah, lalu setelah itu mungkin saya akan bekerja. Lalu bagaimana dengan mimpi saya (menjadi musisi)? Tidak ada yang salah dengan mimpi saya, namun saya harus bisa membagi dan berbagi sesuatu, berkorban dan mengorbankan sesuatu, mungkin kali ini saya akan mengorbankan mimpi saya sejenak untuk fokus kuliah.
Apa yang mereka (orang tua saya) impikan adalah jalan menuju kebahagian mimpi saya yang sebenarnya. Mungkin saat ini belum terasa, tapi saya yakin dengan niat, doa dan usaha yang pol (yakin dan sungguh-sungguh) saya yakin dapat meraih semua itu. Dan selagi saya masih percaya dengan Dia, saya yakin jalan saya akan dipermudah, Amin Ya Rab. Lalu bagaimana dengan mimpi anda saat ini?
1 comments:
I love my parents .. :)
Post a Comment