Indonesian Idol Vs American Idol
Siapa yang tidak tahu acara yang satu ini, ajang mencari bakat untuk menjadikan mereka Idola baru bagi perwakilan setiap negara, diantaranya ada Indonesian Idol, American Idol dsb. Acara ini diadakan satu tahun sekali, mengingat besarnya biaya untuk mengadakan hal seperti ini dan cukup menyita waktu sehingga acara ini diadakan satu tahun sekali berbeda dengan sinetron.
American Idol |
Setiap tahunnya di tiap-tiap negara menantikan acara ini untuk beradu nasib dan menyalurkan bakat mereka, tapi banyak diantara mereka yang hanya coba-coba. Inilah perbedaan antara ajang mencari bakat dengan sinetron, perlu kita garis bawahi antara menyalurkan bakat dan beradu nasib. perbedaan ini sangat menonjol seperti layaknya mereka yang benar-benar (diluar sana) menjadi superstar.
Indonesian Idol |
Sempat disinggung dalam berbagai acara dan infotainment tentang Indonesian Idol yang juaranya konon hanya sebuah permainan mereka "pemain sinetron" yang kerap menjadi momok dalam masyarakat. Tidak ada maksud membandingkan atau mencela, ini hanya sebuah opini. Bagaimana Idol disana, sebut saja David Cook benar-benar menjadi seorang Idol dengan kapasitasnya yang luar biasa (diatas rata-rata), berbeda dengan Idol di Indonesia?
Sekali lagi saya bertanya, ini ajang pencarian Idol atau I-doll? Mereka tetap tak peduli, yang penting sebarapa menjualkah barang ini? Tanpa melihat segi kualitas. Mungkin kedepannya akan ada banyak perubahan dari acara (ajang mencari) apapun itu untuk menjadikannya sebuah acara yang benar-benar menjadikan sesuatu itu lebih (luar biasa) dari apa yang sudah ada.
2 comments:
kunjungan balas.. blog yg berinformasi
terima kasih..
-newbie-
Post a Comment